Tabel Pasang Surut Laut Batam Terbaru Update September 2020 - Halo sahabat jejaksemut, terima kasih telah beekunjung. Bila anda sedang mencari informasi seputar jadwal pasang surut air laut batam maka tepat sekali.
Kali ini jejaksemut akan berbagi informasi seputar jadwal pasang surut laut batam. Batam merupakan spot yang sangat potensial untuk memancing. Wilayah yang sebagian besar didominasi dari lautan sehingga banyak jenis ikan yang mendiami spot ini.
Selain dapat digunakan sebagai prediksi pasang surut air laut. Tabel tersebut juga dapat dijadikan acuan tingkah laku / aktifitas ikan pada spot tujuan.
Namun perlu diingat tabel pasang surut air laut batam tersebut hanyalah prediksi saja. Sedangkan aktual sebenarnya mengenai cuaca sepenuhnya kuasa tuhan. Akan tetapi setidaknya tabel pasang surut laut batam tersebut dapat kita jadikan patokan saat akan memancing.
- Apabila Aktifitas Solunar (Solunar Activity) berarti aktifitas ikan pada hari tersebut sangat rendah.
- Apabila Aktifitas Solunar (Solunar Activity) menunjukan 1 gambar ikan artinya aktifitas ikan saat itu sedang (medium).
- Apabila Aktifitas Solunar (Solunar Activity) menunjukan 2 gambar ikan artinya aktifitas ikan saat itu cukup tinggi.
- Apabila Aktifitas Solunar (Solunar Activity) menunjukan 3 gambar ikan artinya tinggi (sangat direkomendasikan untuk memancing).
¤ Ketinggian Air diukur dalam meter
¤ Tabel di atas juga berlaku dari laut batam dan singapura
Baca Juga : Doa Memancing Ikan Nabi Khidir dan Nabi Sulaiman
Catatan :
Waktu yang tertera pada tabel hanya untuk prediksi pasang surut air laut batam. Waktu tersebut hanya dapat digunakan sebagai referensi pemancing dan tidak disarankan untuk panduan navigasi.
Pulau Batam adalah pulau terbesar di kepulauan riau yang memiliki luas 251.810,71 km2. Dengan daratan seluas 4 % atau sekitar (10.595,41 km2) dan Lautan 96 % (241.2153) dengan garis pantai 2367,6 km.
Dengan lautan yang sangat luas membuat pulau batam memiliki potensi peeikanan yang sangat potensial. Selain itu keindahan pantai dengan pulau pulau kecil disekitarnya menjadikan batam sebagai destinasi wisata.
Berikut Peralatan Utama yang dibutuhkan untuk Memancing di Laut :
1. Joran / Rod
Sebaiknya gunakan joran tanpa sambungan (one piece) dan maksimal (two pieces). Adapun bahan yang baik digunakan seperti Fiber Glasa, Boron Carbon, Granit atau Kevlar.
Baca Juga : √ 50+ Daftar Harga Reel Shimano Murah Terbaru
Untuk ukuran joran yang ideal antara 120 cm sampai 180 cm. Sebaiknya gunakan joran sedikit kaku serta ringan agar lebih akurat dan mempunyai reflek yang cepat.
2. Reel / Katrol
Piranti kedua adalah penggulung senar atau Reel. Anda dapat menggunakan Spinning Reel. Agar lebih nyaman sebaiknya gunakan reel minimal 3 ball bearing dengan kapasitas kenur 200 - 400 m.
3. Lines / Senar Pancing
Selanjutnya siapkan senar / kenur, umumnya gunakan senar ukuran 8 - 20 lbs. Selain itu sesuaikan juga dengan teknik yang kita gunakan entah itu mancing dasaran (bottom fishing) atau Kocer.
4. Kail/Hook
Kail merupakan piranti yang sangat penting untuk memancing. Untuk memancing dengan target ikan dibawah 10 kg dapat menggunakan mata kail ukuran no. 1 - 7 (biasanya tiap merk mempunyai ukuran yang berbeda beda).
5. Pemberat / Timbel
Piranti yang dibutuhkan berikutnya adalah pemberat / Timbel. Untuk ukuran dapat anda sesuaikan sendiri. Yang paling penting gunakan timah dengan bentuk memanjang seperti peluru. Sebaiknya jangan gunakan timah bentuk oval karena dapat menyebabkan senar melintir.
6. Kili - Kili
Ada dua macam kili kili yaitu kili - kili peniti dab kili kili biasa. Usahakan selalu menggunakn kili kili pada setiap sambungan kenur dengan senar utama. Kili kili berfungsi sebagai penyeimbang agar kenur tidak melintir.
7. Nikelin
Dengan menggunakan nekelin / kawat nekelin agar lebih kuat saat umpan disambar. Nekelin sering digunakan saat memancing ikan bergigi tajam seperti tenggiri dan barracuda.
8. Tackle Box
Peralatan terakhir adalah tackle box. Tackle box digunakan sebagai tempat untuk memyimpan peralatan cadangan sehingga semua peralatan tidak berantakan.
Semoga Tabel Pasang Surut Air Laut Batam diatas dapat bermanfaat sebagai referensi saat akan memancing. Dan tentunya Tabel Pasang Surut tersebut akan kami updated setiap bulannya.