" Saya pengguna m-BCA, mau Login tapi lupa User Id Mobile Banking BCA. Bagaimana cara mengetahui Username yang Lupa? Yuks, simak penjelasan lengkapnya!! "
Lupa User Id mobile banking BCA - Sebagai salah satu Bank Swasta terbesar di Indonesia, Bank BCA selalu memberikan pelayanan terbaiknya. Salah satu layanan yang paling diminati nasabah adalah BCA mobile.
Apa itu BCA mobile? BCA mobile adalah fasilitas layanan perbankan yang didalamnya terdapat 5 jenis layanan, seperti m - BCA, Klik BCA, Info BCA, Buka Rekening Baru dan Flazz.
Berikut penjelasan singkat tentang layanan BCA mobile :
- m - BCA layanan Mobile Banking yang dapat diakses dengan metode login menggunakan PIN.
- Klik BCA layanan Internet Banking yang dapat diakses dengan metode login menggunakan User Id.
- Info BCA kami dapat mengetahui informasi terbaru terkait layanan Bank BCA.
- Buka Rekening Baru calon nasabah dapat dengan mudah membuka rekening baru melalui BCA mobile tanpa harus ke Kantor Cabang.
- Flazz BCA dapat digunakan untuk berbagai jenis pembayaran, seperti biaya tol, SPBU, parkir, minimarket, supermarket, transportasi umum, makanan atau minuman, toko buku, tempat rekreasi, pembayaran merchant di Indonesia.
Antara m - BCA dan Klik BCA memiliki metode Login yang berbeda. Dimana m - BCA Login dengan PIN sedangkan Klik BCA Login dengan User Id.
Jadi, terkait pertanyaan diatas. Dimana anda Lupa User Id m - BCA sebenarnya kurang tepat. Karena m - BCA Login menggunakan PIN buka User Id.
Lalu Bagaimana Cara Mengatasi Lupa PIN Mobile Banking BCA (m - BCA)?
Cara Mengatasi PIN Mobile Banking m-BCA yang Lupa atau Terblokir
Seperti yang saya jelaskan diatas BCA Mobile merupakan 1 aplikasi yang berisi 5 jenis layanan seperti m - BCA, Klik BCA, Info BCA, Buka Rekening Baru dan Flazz.
BCA Mobile diakses menggunakan Kode Akses, Kode akses ini kamu dapatkan saat melakukan Aktivasi melalui aplikasi BCA Mobile. Sedangkan m - BCA (mobile banking) diakses menggunakan PIN sebagai kode keamanan, PIN m - BCA kamu dapatkan saat registrasi melalui mesin ATM.
Untuk menggunakan m - BCA kamu membutuhkan kedua pengaman tersebut, yakni Kode Akses untuk menggunakan aplikasi BCA Mobile dan PIN untuk Login m - BCA.
Baca Juga :
Bagaimana Cara Mengatasi Lupa Kode Akses BCA Mobile?
Untuk mengatasi Lupa Kode Akses BCA Mobile sangatlah mudah, caranya : cukup copot aplikasi BCA Mobile lalu Instal kembali. Selanjutnya lakukan aktivasi ulang untuk mendapatkan Kode Akses aplikasi BCA Mobile.
Lalu Bagaimana Cara Mengatasi Lupa PIN m - BCA (mobile Banking BCA)?
Dalam menggunakan PIN sebaiknya Anda harus lebih berhati - hati, karena salah memasukan PIN m - BCA sebanyak 3 (tiga) kali maka PIN tersebut akan terblokir. Untuk mengatasi masalah ini sebenarnya cukup merepotkan, karena Anda harus mengunjungi Kantor Cabang terdekat atau telepon ke Halo BCA.
Bila kamu tidak mau terlalu ribet mengurus ke Kantor Cabang BCA, silakan manfaatkan layanan Halo BCA pada dial 1500888.
1. Ketahui PIN m - BCA lewat Halo BCA 1500888
Langkah - langkahnya :
- Terlebih dahulu siapkan pulsa setidaknya 30 ribu sebelum menelpon ke Halo BCA.
- Hubungi Halo BCA pada dial 1500888.
- Jelaskan permasalah Anda mengenai Lupa PIN m - BCA.
- Nantinya Customer Service akan membantu permasalah tersebut.
- Namun perlu Anda ketahui, Halo BCA hanya bisa menghapus nomor telepon yang terdaftar, selanjutnya silakan lakukan registrasi ulang mobile banking BCA melalui mesin ATM, Langkahnya silakan lihat dibawah.
2. Ketahui PIN m - BCA lewat mesin ATM BCA
Langkah - langkahnya :
- Setelah nomor telepon dihapus oleh CS Halo BCA. Selanjutnya kunjungi mesin ATM BCA terdekat untuk Registrasi ulang Mobile Banking.
- Masukkan kartu ATM / Paspor BCA, lalu input PIN Kartu ATM, pilih “transaksi lainnya”
- Selanjutnya pilih menu “Daftar e-Banking”, lalu pilih “Mobile Banking”
- Pilih "YA" untuk melanjutkan lalu input nomor handphone mobile banking yang ingin didaftarkan, lalu tekan “BENAR”. Konfirmasi nomor Handphone lalu tekan "YA"
- Selanjutnya input PIN m - BCA (6 digit angka), lalu ulangi input kembali PIN m - BCA yang akan kamu gunakan
- Setelah berhasil, nantinya akan muncul konfirmasi registrasi mobile banking BCA pada layar, dan struk bukti registrasi akan keluar.
3. Ketahui PIN m - BCA lewat Kantor Cabang
Langkah terakhir kamu bisa langsung mengunjungi Kantor Cabang BCA terdekat untuk mengganti PIN m - BCA. Sebaiknya. Jangan lupa bawa persyaratan seperti kartu identitas KTP, buku tabungan, dan kartu ATM sebagai bukti kepemilikan rekening.
Itulah Cara mengetahui PIN m - BCA karena Lupa atau Terblokir. Semoga dapat bermanfaat Ya!!